
PANGKEP SPIRITNEWS.COM.- Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Sulawesi Selatan, melakukan Audit dimana tim audit fokus pada aspek Perencanaan dan Pengorganisasian, di Kepolisian Resor Pangkep, Pada Hari Sabtu tanggal 19/04/25) pagi, bertempat di Aula Endra Dharmalaksana, Mapolres Pangkep.

Sementara berradasrkan pantauan turut hadir dalam kegiatan ini diantaranya: Wakapolres Pangkep, Kompol Sugeng Suprijanto, S.Pd., M.H., bersama Kabag Ops Kompol Ismail, S.E., M.M., beserta para pejabat utama (PJU) Mapolres termasuk para Kapolsek jajaran dan para Kasat, Kasi, Urmin Satker, serta Kasium dari masing-masing Polsek.
Audit ini merupakan bagian dari mekanisme pengawasan internal Polri, yang bertujuan menilai sejauh mana pelaksanaan perencanaan dan pengorganisasian di lingkungan Polda Sulsel telah sesuai dengan standar, prosedur, dan ketentuan yang berlaku.
Dalam arahannya, Tim Audit menekankan pentingnya penyajian data dukung yang akurat dan transparan dari setiap satuan kerja (Satker) dan satuan wilayah (Satwil), sebagai tolok ukur dalam proses evaluasi kinerja dan bentuk pertanggungjawaban institusi kepada masyarakat.
Melalui kegiatan audit ini, diharapkan seluruh personel Polres Pangkep dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan publik serta memperkuat akuntabilitas dan tata kelola organisasi, guna mewujudkan Polri yang presisi.(*).