-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Kapolda Sulsel Pimpin Upacara Pelantikan Siswa Diktut Bintara Polri  Sebanyak 209 Orang, Angkatan Ke 51 TA 2024, di SPN Batua
Kapolda Sulsel Pimpin Upacara Pelantikan Siswa Diktut Bintara Polri  Sebanyak 209 Orang, Angkatan Ke 51 TA 2024, di SPN Batua

Kapolda Sulsel Pimpin Upacara Pelantikan Siswa Diktut Bintara Polri Sebanyak 209 Orang, Angkatan Ke 51 TA 2024, di SPN Batua

Foto.- Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, saat melantik Siswa Diktuk Bintara Polri Gel I Angkatan Ke- 52, T.A 2024, di Lapangan Hitam SPN Batua.

MAKASSAR SPIRIT INDONESIA.- Proses rangkaian pendidikan pembentukan Siswa Diktuk Bintara Polri Angkatan Ke- 51 Gelombang I T.A., 2024 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Batua Polda Sulsel, Jl Urip Sumiardjo, Makassar Pada Hari Kamis Tanggal 11 Juli 2024, bertempat di lapangan hitam SPN, dilaksanakan upacara pelantikan.
Foto.- Sujud Syukur 209 Bintara Remaja di lapangan Hitam SPN Polda Sulsel.

Upacara pelantikan Siswa Diktuk Bintara Polri, di pimpin langsung oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, di dampingi oleh Ka. SPN Kombes Pol Joko Pitoyo.

Sementara berdasarkan pantauan awak media, upacara pelantikan siswa bintara polri, turut dihadiri, Para PJU Mapolda beserta para undangan termasuk Ketua Bhayangkari Polda Sulsel, beserta para orangtu/Wali peserta Siswa Diktuk Bintara Polri Gel I T.A., 2024, Pada SPN Polda Sulsel.

Pada kesempatan tersebut, Bintara Remaja yang baru saja dilantik mempersembahkan atraksi adat istiadat orang Bugis Makassar yakni "ANGNGARU" ini sering dilakukan Pada saat ada peseta kerajaan termasuk pada pergantian pejabat di Wilayah Sulsel.

Atraksi Angngaru dilakukan oleh tiga orang bintara remaja polri, dilatih oleh Ipda Idris salah seorang danton yang diberi kepercayaan oleh Ka. SPN, dan dapat apresiasi jempol dari Kapolda Sulsel Andi Rian R Djajadi, beserta para PJU termasuk dari para undangan, seusai beratraksi.

Rangkaian kegiatan pelantikan ditutup dengan atraksi yel yel yel, Siswa Diktuk Bintara Remaja Polri, Angkatan Ke- 51 Gelombang I, T.A 2024, yang dipelajari hanya 1,5 bulan, setelah selesai melaksanakan latihan kerja.

Pataut diapresiasi, keberhasilan membina, membentuk dan mendidik ilmu kepolisian sebanyak 209 Orang Siswa Diktuk Bintara Gel I, T.A., 2024, itu tidak terlepas dari hasil kerja keras serta kerja sama Ka. SPN - Waka SPN bersama para PJU, termasuk para pengasuh disetiap Danton.(rusli).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.