-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, Utamakan  Budaya 3S, "Sipakatau, Sipakalebbi, Sipakainge" Dalam Mejalankan Tugasnya Sebagai Kapolda Sulsel
Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, Utamakan  Budaya 3S, "Sipakatau, Sipakalebbi, Sipakainge" Dalam Mejalankan Tugasnya Sebagai Kapolda Sulsel

Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, Utamakan Budaya 3S, "Sipakatau, Sipakalebbi, Sipakainge" Dalam Mejalankan Tugasnya Sebagai Kapolda Sulsel

Foto.- Irjen Pol Andi Rian Djajadi, Kapolda Sulawesi Selatan.

° MAKASSAR SPIRIT INDONESIA.-Kepolisian Daerah Sulawesi selatan, memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke- 78 Tahun 2024, yakni dari Tanggal 1 Juli 1946 resminya terbentuk Bhayangkara yang di peringati setiap tahun serentak di seluruh Indonesia.
Seperti yang dilakukan oleh Polda Sulsel dan jajarannya memperingati HUT Bhayangkara Ke- 78 Tahun ini, di peringati dengan melaksanakan upara yang dilakukan di lapangan upacara Mapolda Sulsel, Pada Hari Senin, Tanggal 1 Juli 2024.

Keramaian HUT Bhayangkara di saksikan oleh; Pj Gubernur Sulsel, Pangdam XIV/Hasanuddin, Pangdiv 3 Kosrad, Wakapolda Sulsel, Danlantamal VI/Makassar, Kajati Sulsel, Ketua DPRD Sulsel, Wakil Ketua PWI Sulsel Bidang Organisasi, Walikota Makassar dan Bupati Gowa, beserta seluruh Pejabat Utama Mapolda Sulsel, dan Para Undangan.

Disela sela acara syukuran digelar, awak media berbincang bincang dengan Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi, menuturkan bahwa siapapun Kapolda di Sulsel dia harus mengingat "Budaya 3S (Sipakatau, Sipakalebbi, Sipakainge)", dalam menjalankan tugasnya kata Andi Rian.

Dia menjelaskan bahwa hal tersebut diatas adalah sebuah filsafah orang bugis yang merupakan kearifan lokal dan memiliki sebuah arti saling menghormati, saling menghargai dan saling mengingatkan, tutur Andi Rian.

Lebih lanjut diungkapkan bahwa Budaya ini merupakan suatu tradisi yang diwariskan turun temurun dari nenek moyang, sehingga menjadi identitas suatu daerah, sehingga menjadi pembeda ataupun ciri khas suatu bangsa, ungkapnya.

Terkhusus di Sulawesi Selatan ini, terdapat banyak suku dan memiliki budaya masing-masing. Di antaranya budaya “sipakatau, sipakainge dan sipakalebbi”. Budaya ini merupakan budaya yang menjadi ciri khas paling sering didengarkan dan diterapkan di Makassar.jelas Andi Rian, diacara syukuran HUT Bhayangkara di Aula Mappaoddang.

Dimana kita ketahui bersama bahwa ini merupakan prinsip ataupun pegangan hidup orang Bugis-Makassar yang masih memegang teguh adat dan budaya yang masih kental, Insya Allah kedepan semakin lebih baik, tuturnya di Aula Mappaoddang Polda Sulsel.

Menurutnya nilai-nilai kehidupan yang dijunjung tinggi oleh masyarakat Bugis-Makassar, kalau kita artikan ke dalam bahasa Indonesia, merupakan sikap saling menghormati, menghargai, saling menasehati, mengingatkan dan saling memuliakan, ujarnya.(rusli).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.