-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
FKPM Manggala Akan Gunakan Repiter Salurkan Informasi Gangguan Kamtibmas
FKPM Manggala Akan Gunakan Repiter Salurkan Informasi Gangguan Kamtibmas

FKPM Manggala Akan Gunakan Repiter Salurkan Informasi Gangguan Kamtibmas

Foto.- Penasehat FKPM Kec Manggala saat penyediaan REPITER Salurkan Informasi gangguan Kamtibmas.

MAKASSAR SPIRITNEWS.- Forum Komunikasi Perpolisian Masyarakat ( FKPM ) Kecamatan Manggala yang Pengurusnya dikukuhkan Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Muh Ngajib, SIK, MH bulan lalu, kini mulai berbenah dalam sistim penyaluran informasi.

Menurut Ketuanya, Muh Jamil didampingi Sekertaris Abd Jafar Pammu dan Bendahara H.Syarifuddin, pihaknya telah berkordinasi dengan Penasihat FKPM Andi Pasamangi Wawo yang juga mantan Kordinator FKPM Kec Manggala 2006-2023, untuk menggunakan Handy Talky (HT) dalam menyalurkan informasi gangguan Kamtibmas agar ke'rahasiaan' informasi tidak terdeteksi dan mudah dimonitor tanpa meninggalkan 'jejak'. Karena, katanya, anggota menggunakan kode dan sandi angka.

" Kami akan manfaatkan repiter lengkap antena pelempar dan penerima untuk memudahkan berkomunikasi tanpa menggunakan antena luar", jelasnya.

Kapolsek Manggala Kompol H.Syamsuardi S.Sos, MH menyambut baik hal tersebut. " Itu positif dan sangat mendukung kinerja organisasi", katanya kepada awak media, lalu menambahkan kalau alat seperti itu tidak murah dan tidak mudah.

" Anggota FKPM nanti mirip Polisi kalau komunikasi lewat HT", kuncinya. (AP).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.