MAKASSAR SPIRITNEWS.- Inilah kegiatan terakhir di SPN Batua Polda Sulsel, seusai menjalani pendidikan pembentukan calon Personil Polri selama 5 bulan di SPN Batua Polda Sulsel, kini 540 orang personil baru secara resmi dilantik oleh Kapolda Sulsel, Pada Hari Kamis Tanggal 07/07/22.
Sementara sesuai data didik sebanyak 65 orang di antaranya berasal dari Polda Sulbar telah resmi menjadi anggota Polri berpangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda) dan rencananya akan ditugaskan kembali di wilayah hukum asal pengirimannya.
Kapolda Sulbar Irjen Pol Verdianto I. Bitticaca yang turut menghadiri upacara penutupan pendidikan pembentukan Bintara Polri Gel. I TA. 2022 tersebut menjelaskan bahwa pada tahun ini Polda Sulbar menerima 70 orang personil baru dengan rincian 65 orang Polisi pria dan 5 orang Wanita.
Dengan penambahan ini, Kapolda Sulbar berharap dapat meningkatkan kinerja Polda Sulbar kedepannya dalam menjalankan tugas dan fungsi menjaga keamanan, memelihara Kamtibmas, menegakkan hukum, melindungi, mengayomi dan melayani Masyarakat.
“Sebenarnya kami masih sangat kekurangan personil, yang terpenuhi baru sekitar 30% lebih dari DSP yang ada, namun penambahan ini harus disyukuri dan kedepannya kami optimis mampu melaksanakan tugas dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada Masyarakat”, Ucap Verdianto.
Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada para Bintara remaja yang baru dilantik karena telah menyelesaikan rangkaian pendidikan di Lembaga Pendidikan Polri dengan baik.
“Upacara penutupan pendidikan ini telah resmi mengantarkan kalian secara resmi menjadi Anggota Polri, Kewajiban dan tanggung jawabnya pun telah melekat kediri kalian masing-masing, Selamat bergabung di Korps Bhayangkara dan laksanakan tugas dengan sepenuh hati dengan niat untuk selalu berbuat yang terbaik”, Pungkas Kapolda Sulbar.(*/Humas Polda Sulbar).