SPIRITNEWS WATAMPONE.- Personel Korem 141/Toddopuli Sul-sel dan Balakrem 141/Toddopuli Sul-sel melaksanakan Samapta periodik II TA. 2021 dan UKP (Uji Kenaikan Pangkat) Di Stadion Lapatau, Watampone. Sul-sel. Kamis 21/10/2021.
Pada kesempatan tersebut, Kapenrem 141/Toddopuli Sul-sel, Mayor Arm Arfan Towasi, mengatakan bahwa "Seluruh Personel jajaran Korem 141/Toddopuli, melaksanakan kegiatan Samapta periodik dan juga UKP (Uji Kenaikan Pangkat) di Stadion Lapatau, Watampone, katanya.
Diungkapkan pula bahwa hal ini merupakan Program yang wajib setiap 6 bulan sekali untuk mengukur masing-masing kekuatan Personel jajaran Korem 141/Toddopuli Sul-sel. ungkapnya.
Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik I Tahun 2021 dan Test Garjas Usulan Kenaikan Pangkat (UKP) untuk periode 01-04-2022 dilaksanakan selama 2 hari ke depan.
Test Kesegaran Jasmani yang dilaksanakan yaitu test Garjas A dan B, Garjas A lari selama 12 menit sedangkan Garjas B meliputi Pull Up, Sit Up, Push Up, Langues dan Shutle Run kemudian dilanjutkan dengan test renang dasar Militer yang di adakan di kolam renang Wae Manurung, Stadion Lapatau, Watampone. "Ucapnya.
Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI Djashar Djamil S.E M.M menegaskan. " Test Garjas Periodik wajib diikuti oleh setiap prajurit sebagai bentuk pembinaan fisik untuk mengetahui sejauh mana kemampuan, perkembangan dan peningkatan fisik prajurit sehingga mempunyai fisik yang prima dalam rangka menunjang pelaksanaan tugas pokok satuan. "Pungkasnya.
Sementara untuk Garjas UKP, setiap prajurit yang akan di usulkan untuk naik pangkat wajib mengikuti test Kesegaran Jasmani UKP sebagai persyaratan mutlak bagi personel yang akan naik pangkat.
Selain itu, Kapenrem Mayor Arm Arfan T, juga menjelaskan bahwa "Nilai Kesegaran Jasmani merupakan syarat yang harus di penuhi bagi anggota yang akan mengikuti pendidikan, pengembangan spesialis maupun pendidikan pengembangan umum".tambahnya.
Diakhir keterangan Kapenrem 141/Tp Mayor Arm Arfan T, Menuturkan bahwa turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya,Para Kasi Kasrem 141/Tp, Para Kabalak, Kadisjan dan Pasi korem 141/Tp, Para Panitia Jasrem 141/Toddopuli. Para Perwira, Bintara dan Tamtama. "Penrem 141/Toddopuli Sul-sel.tutup, Kapenrem.(*/Penrem 141/Toddopuli Sulsel).