SPIRITNEWS TAKALAR.- AKP Idrus yang sebelumnya menjabat Kasat Sabhara Polres Takalar dan sekarang menjabat Kapolsek Polsel yang baru memimpin apel pagi untuk pertama kalinya di Mapolsek Polsel selang sehari setelah acara serah terima jabatan (sertijab) dari Kapolsek Polsel sebelumnya AKP Zeim Arman, SE., yang mutasi sebagai Kasubag Humas Polres Takalar, Rabu (22/12/2020) sekitar pukul 07.30 wita.
Dalam pelaksanaan apel tersebut, para Kanit / Kasi / Ka Spkt, para Bhabinkamtibmas dan personel Polsek Polsel Polres Takalar hadir dan mendengarkan arahan langsung dari Kapolsek Polsel AKP Idrus terkait pelaksanaan tugas kedepannya.
Pada kesempatan tersebut, awal arahan Kapolsek Polsel AKP Idrus meminta kepada seluruh personel untuk menerima beliau secara ikhlas dan tulus serta membantu dalam pelaksanaan tugas agar kedepannya lebih ditingkatkan lagi dan dapat memberikan warna yang berbeda dari sebelumnya.
Dalam arahannya, AKP Idrus selaku Kapolsek Polsel menyampaikan beberapa poin penting yaitu yang pertama tingkatkan koordinasi, kolaborasi dan komunikasi yang baik dengan pimpinan, sesama rekan kerja maupun dengan masyarakat, yang kedua kehadiran kita sebagai anggota Polri ditengah-tengah masyarakat perlu melakukan sesuatu dan minimal dapat memberikan pengaruh positif, yang ketiga disiplin waktu dan pergunakan waktu dengan sebaik-baiknya, yang keempat pakai filosofi sepakbola yaitu tau diri dan tau posisi agar pelaksanaan tugas dapat dilaksanakan dengan baik sesuai dengan tupoksi masing-masing, yang keempat berikan contoh dan penampilan yang baik kepada masyarakat, dan yang terakhir kita sebagai anggota Polri harus memiliki pengetahuan yang luas, ketrampilan dan dapat menjadi tauladan.
"Mudah-mudahan dengan poin penting yang disebutkan di atas, kita harapkan semua personel Polsek Polsel dapat melaksanakan tugas dengan baik dan tetap dapat menjaga kepercayaan publik dengan cara semakin meningkatkan pelayanan yang terbaik dan maksimal kepada masyarakat secara humanis," tutup Kapolsek. (*/Humas Polsek Polsel).