Foto, Danrem 141/Tp Brigjen Djashar Djamil sat memantau pelaksanaan test kesegaran Jasmani Calon Bintara PK TNI AD TA. 2020.
BONE SPIRITNEWS.- Danrem 141/Toddopuli Brigjen TNI Djashar Djamil, S.E., M.M memantau langsung kegiatan Werving penerimaan Calon Bintara (Secaba) beserta Garjas ( kesegaran Jasmani A Dan Ketangkasan Renang) Tes Penerimaan Bintara PK TNI-AD tahun 2020 Sub Panda Bone. Korem 141/Tp.
Foto, Danrem 141/Tp saat memantau Calon Bintara TNI TA 2020.
Seleksi Di Makorem 141/Tp meliputi pemeriksaan administrasi, kesehatan dasar, postur, Garjas, Litpers, dan parade. Gelaran ini bertujuan mempersiapkan peserta ke tingkat pusat untuk mengikuti seleksi berikutnya.
Selanjutnya Calon Bintara TNI AD melaksanakan Uji kesegaran Jasmani (Garjas) tersebut mulai dari lari 12 menit, Pull Up dan renang 50 m, bertempat di lapangan Stadion Lapatau Bone.
Danrem 141/Tp mengatakan pelaksanaan test Kesegaraan Jasmani bagi Secaba PK tahun 2020 ini dilaksanakan sebagai persyaratan mutlak untuk menjadi Prajurit TNI AD.
Brigjen TNI Djashar Djamil menambahkan, bahwa diharapkan agar dengan seleksi tersebut, nantinya dapat diperoleh calon Bintara yang terbaik dengan memiliki fisik yang prima., tambah Danrem Djashar. (*/Penrem 141/Tp).