-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Pj. Kades Pattopakang, Serahkan BLT DD, Tahap II Pada Warga Terkait Covid 19
Pj. Kades Pattopakang, Serahkan BLT DD, Tahap II Pada Warga Terkait Covid 19

Pj. Kades Pattopakang, Serahkan BLT DD, Tahap II Pada Warga Terkait Covid 19

Foto, Pj. Kades Pattopakang, Babinda dan Bhinmas, Kadus pada sat penyerahan BLT DD, Tahap II Pada Warga Desa Pattopakang akibat Pandemic Covid 19, Pada Hari Sabtu.

ONLINE-SPIRIT.COM.- Pembagian Bantuan Langsung Tunai  ( BLT DD ) Tahap II Desa Pattopakang  kecamatan Mangarabombang Kabupaten Takalar. 
Foto, Ketua BPD Desa Pattopakang, saat menyerahkan BLT DD.

Menurut Sekertaris Desa Rusli, berdasarkan penerima sebanyak 160 KK / Rp.600 ribu per KK dari Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2020, bertempat di Aula Kantor Desa Pattopakang, Pada Hari Sabtu Tanggal 20/6/2020, katanya.

Penerimaan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD ) untuk Tahap II, turut di hadiri oleh Pj. Kepala Desa Pattopakang Sapri, S.Sos., Sekertaris Desa Rusli, Ketua BPD Muhammad Tadang bersama anggota, Babinsa Kopda Abd. Majid , Bhinmas Brigadir Harianto, beserta para Kepala Dusun dan LPM se Desa Pattopakang.

Sementara menurut Pj. Kepala Desa Pattopakang Sapri, S.Sos Dg.Jarre dalam sambutannya mengatakan Saya sangat berharap agar uang yang diberikan agar dipergunakan sebaik baiknya kami dari Pemerintah Berharap marilah kita bersama sama bergandengan tangan memerangi Virus covid-19 yang sangat berbahaya ini dan mengikuti himbauan pemerintah. kata Sapri .

Lanjut Pj Kepala Desa Pattopakang Sapri S.Sos, Daeng Jarre, mengatakan bahwa saat  diwilayah Kab. Takalar berdasarkan data termonitor sudah ada beberapa warga berdasarkan hasil rapid test, dinyatakwn positif Covid-19 bahkan di Puskesmas sudah ditutup, sehingga kami menhimbau kepada seluruh warga yang di Rs. Pajonga Dg.Ngalle juga harus kita perhatikan, tutur Sapri.

Diakhir keterangannya menuturkan bahwa melalui kesempatan ini saya berharap agar tetap mengikuti protokol kesehatan yang telah dikeluarkan oleh Kemenkes yakni kita harus, jaga jarak, selalu pakai masker kalau keluar rumah, biasakan cuci tangan dengan sabung pada air yang mengalir, hindari kerumunan untuk mencegah dan memutus mata rantai penularan virus Covid-19, di paada warga yang kami sangat banggakan. (*/Nr).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.