Foto, Camat Marbo Mappaturung, S.Sos saat memimpin Proses Pelaksanaan
Pemilihan Anggota BPD di Desa Cikoang, di Dusun Bonto Baru.
Pemilihan Anggota BPD di Desa Cikoang, di Dusun Bonto Baru.
Spirit News. com , Dalam rangka pemilihan Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tahun 2019-2025 yang berlangsung di laksanakan di Sekolah Dasar NO.182 Inpres Bonto-Bonto Desa Cikoang Kecamatan Manggrabombang Pada Hari Minggu (23/12/2018)
.Pemilihan tersebut layaknya Demokrasi dimana semua warga di 5 dusun di Desa Cikoang,yakni dusun Cikoang,dusun Bila-Bilaya,dusun Jonggoa,dusun Bonto Baru dan dusun Kampung Parang , di wajib kan untuk datang menentukan pilihan masing-masing.
Sementara berdasarkan awak media ini sesuai data panitia
sebanyak 30 orang calon anggota BPD yang di bagi menjadi 2 yaitu 29 orang laki-laki 9 orang untuk calon anggota perempuan masing-masing dari calon tersebut berdomisili di Desa Cikoang.
Sesuai dengan hasil perolehan pemilihan calon anggota BPD Di dusun Bila-Bilaya telah terpilih 2 Orang calon yakni Hamzah S Campa dengan perolehan suara 101 bersama Jenuddin dengan perolehan suara 94 orang.
Lebih lanjut disampaikan bahwa untuk dusun Kampung parang yang terpilih sebagai Anggota BPD Samsul dengan jumlah perolehan suara 127.Dusun cikoang Karaeng Tawang dengan perolehan suara 135,Dusun Bonto Baru Mustari Daeng lallo dengan jumlah perolehan suara 95 bersama La'ja Daeng Juna dengan perolehan suara 76 dusun Jonggoa Sayye Nuru dengan jumlah perolehan suara 95 Orang.
Selanjutnya untuk perwakilan perempuan yang terpilih sebagai anggota BPD Layu dengan jumlah perolehan suara 176 bersama Risna Wati Dengan jumlah perolehan aura 158, dimana pemilihan tersebut berjalan dengan aman sebab adanya pengamanan dari Bhabinkamtibmas Bripka Rusli.SH, bersama Bhabinsa Saharuddin.
Pejabat Pelaksana Tugas (PLT) Desa Cikoang Mappaturung,S.Sos, menjelaskan bahwa dengan terpilihnya semua anggota BPD di Desa Cikoang tiada lain harapan saya semoga Desa Cikoang kedepan menjadi Desa yang sejahtera dan bermartabat.
Hal tersebut diungkapkan bahwa ini dilakukan untuk membantu menyampaikan aspirasi masyarakat demi mendukung program Bapak Bupati Takalar P22,kemudian menjalin kerjasama yang baik dengan memberikan ide-ide yang baru untuk membangun desa Cikoang kedepannya Tambahnya. (Narang).