-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Ruslan Abu Membuka,Pameran Pendidikan Tinggi Sulawesi ke-7 Tahun 2016
Ruslan Abu Membuka,Pameran Pendidikan Tinggi Sulawesi ke-7 Tahun 2016

Ruslan Abu Membuka,Pameran Pendidikan Tinggi Sulawesi ke-7 Tahun 2016





Foto,DR.H.Ruslan Abu,SH.MH.Asiten IV Bidang Administrasi Sekertaris Daerah Provinsi Sulsel.

SpiritNews.com.- DR.H.Ruslan Abu,SH.MH,Asisten IV Bidang Administrasi Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan membuka  acara  Pekan Pendidikan Tinggi Sulawesi ke-7 Tahun 2016 di Gedung Celebes Convention Center (CCC) Makassar,Pada Hari Selasa lalu.

Lebih lanjut dikatakan bahwa acara ini diselenggarakan oleh Kopertis Wilayah IX Kementerian Riset,Teknologi dan Pendidikan Tinggi,katanya.

Sementara kegiatan “ Pameran Pendidikan Tinggi Sulawesi ke-7 adalah sebuah ajang yang sangat strategis dan bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya “, dan secara khusus masyarakat dan para pelajar SMA/SMK di Sulsel.

Ini bertujuan untuk mendapatkan informasi yang akurat tentang perguruan tinggi sebagai tujuan pendidikan lanjutan para siswa SMA/SMK agar mereka kelak memiliki sumber daya manusia yang handal dan kemampuan daya saing yang tinggi di masa yang akan datang.

H. Ruslan Abu dalam sambutannya mengatakan, kegiatan semacam ini sangat penting dan strategis sebagai sebuah wadah bagi pelajar SMA/SMK untuk memahami dunia perguruan tinggi sebagai tujuan penddidikan lanjutan yang diinginkan melalui “Pameran Perguruan Tinggi, Pestival Seni dan Budaya”.

Lanjut Ruslan Abu menjelaskan bahwa jalur pendidikan tinggi bertujuan untuk mempersiapkan peserta didik untuk memiliki kemampuan akademis maupun kemampuan profesional yang dapat menerapkan, mengembankan dan menciptakan ilmu pengetahuan dan teknologi,jelasnya.

Selain itu,perguruan tinggi itu sebagai satuan pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan tinggi sangat memberikan peranan dalam menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas sehingga perubahan-perubahan global yang begitu cepat dapat direspon oleh produk pendidikan yang ada,tuturnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa pada saat ini Indonesia menghadapi masalah yang sangat serius dalam kualitas SDM, yang disebabkan kualitas pendidikan di Indonesia masih memprihatinkan. Itulah sebabnya pendidikan memegang peranan yang sangat penting, mulai dari pendidikan dasar sampai ke pendidikan tinggi.

Ditambahkan bahwa “Perguruan Tinggi diharapkan dapat menghasilkan sarjana-sarjana yang mempunyai seperangkat pengetahuan, baik kemampuan akademis dimana mereka mampu untuk berkomunikasi secara ilmiah, baik lisan maupun tulisan, menguasai peralatan analisis maupun berpikir logis, kritis, sistematis, dan analitis, memiliki kemampuan konsepsional untuk mengidentifikasi dan merumuskan masalah yang dihadapi,”tambahnya.(humas-rs).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.