-->

SPIRITNEWS BERITANYA: LUGAS, JUJUR DAN DAPAT DIPERCAYA

**** SPIRITNEWS "AYO KITA MEMILIH PEMIMPIN YANG PEDULI KEPENTINGAN RAKYAT DAN YANG MENGUTAMAKAN KEBUTUHAN RAKYAT , " ****
Meski di Demo Warga dan Mahasiswa Moh. Hidayat Tetap Larang Kompresor
Meski di Demo Warga dan Mahasiswa Moh. Hidayat Tetap Larang Kompresor

Meski di Demo Warga dan Mahasiswa Moh. Hidayat Tetap Larang Kompresor





Spirit News.Com.- Meski telah di demo oleh ratusan mahasiswa dan nelayan kepulauan Kapolres Pangkajene dankepulauan (Pangkep) AKBP. Moh. Hidayat tak bergeming pada tuntutan ratusan mahasiswa dan nelayan menolak pelarangan penggunaan kompresor dalam aktifitas melaut.

Hidayat menyayangkan adanya penolakan dari mahasiswa dan nelayan terhadap atas larangan penggunaan kompresor.

Padahal, selain dilarang diaturan yang berlaku, melaut dengan menggunakan kompresor juga berbahaya bagi kesehatan nelayan sendiri.

Mantan kapolres Kepulauan Selayar ini mensinyalir adanya kepentingan di balik aksi penolakan tersebut dan akan mengusutnya.

Ia berjanji akan melakukan pendekatan yang lebih baik kepada masyarakat agar kedepannya tidak ada lagi nelayan yang melalukan illegal fishing.

“Siapa yang intervensi bapak-bapak, beri tahu saya. Nanti saya akan datangi dan sadarkan dia. Polisi tidak akan bisa menjaga lautan ini sendiri tanpa bantuan dari masyarakat,” ucapnya.

AKBP Moh Hidayat menegaskan, Polri tetap akan bertindak tegas terhadap siapapun yang melaut dengan cara ilegal seperti mengebom, membius dan menggunakan kompresor.

“Polisi ini hadir sebagai pelayan, penolong dan sahabat masyarakat. Pelarangan menggunakan alat-alat yang berbahaya termasuk kompresor adalah bukti cinta kami kepada nelayan dan juga kepada lautan,” kata Hidayat, Jumat (29/5/2015).(Ss-Rs).

Baca juga:

Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.