Acara Isra’ Mi’raj dihadri langsung Sekretaris
Daerah Kab. Luwu H. Syaiful Alam bersama sejumlah Pejabat dari Pemda Luwu,
Danramil 1403 Sawerigading, Kabid Urais dan Pembinsyar, perwakilan Ormas dan
Majelis Agama di Luwu, Ketua FKUB Luwu serta seluruh Pejabat dan Karyawan di
jajaran Kemenag Luwu.
Ka. Kankemenag Kab. Luwu H.
Mujahidin Thahir,dalam sambutannya diakuinya tidak mampu menyembunyikan
keharuannya atas kedatangan Ka. Kanwil Kemenag Sulsel di kantornya, menurutnya
ini sejarah yang tidak mungkin dilupakannya, disamping karena Ka. Kankemenag
Luwu sudah punya Rujab Baru, juga karena yang meresmikan Rujabnya adalah Ka.
Kanwil Kemenag yang Baru yang kebetulan adalah adik Kandung Mujahidin Thhair
sendiri, ucapnya terbata-bata haru.
Ka. Kanwil Kemenag Sulsel, H. Wahid
Thahir dalam arahannya mengucapkan terima kasih atas sambutan luar biasa di
Kemenag Luwu, serta menghaturkan penghargaan atas kerja keras Ka. Kankemenag
Luwu dalam membuat inovasi dan kreasi positif bagi Kemenag luwu. Katanya.
Sekedar informasi, Ka. Kankemenag
Luwu selama kepemimpinannnya di Daerah Pemekaran ini, telah mewariskan beberapa
inovasi diantaranya, pembenahan dan pembangunan infrastruktur kantor kemenag
dan kantor KUA di beberapa kecamatan dan yang terbaru adalah dibangunnya
Lapangan tennis dan Rujab di area kantor kemenag Luwu tanpa menggunakan dana DIPA
di Kemenag Luwu akan tetapi lewat SUSU TANTE = Sumbangan Sukarela Tanpa Tekanan
(istilah Ka. Kankemenag Luwu).
Mudah-mudahan apa yang telah
dibangun oleh Ka. Kankemenag Luwu ini ke depannya bisa dinikmati oleh para
penerusnya dan bisa menjadi amal jariyah. Ujar Ka. Kanwil Sementara itu, H.
Kaswad Sartono Kepala Bidang Urais dan Pembinaan Syariah Kanwil Kemenag Sulsel
yang didaulat membawakan Hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Kemenag Luwu
menerangkan dengan sesekali diselingi humor ringan tapi bermakna bahwa
Peristiwa Isra’ Mi’Raj merupakan peristiwa luar biasa karena disaat itulah Nabi
Muhammad diwariskan ajaran Shalat yang dalam pengejawantahannya bisa
berimplikasi pada seluruh aspek kehidupan manusia, mulai dari kedisiplinan
sampai kepada obat bagi perbuatan kemungkaran.
Dalam sambutannya disampaikan bahwa
saatnya aparat Kemenag merubah mainsetnya terhadap segala bentuk penyimpangan
yang selama ini menjadi sorotan di birokrasi seperti korupsi dan
pungutan-pungutan, karena saat ini Kemenag sudah memasuki wilayah Zona
Integritas.
Kakanwil juga berpesan agar dalam
bekerja hendaknya menggunakan funfgsi-fungsi manajemen yang baik yakni
perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi dan mengaplikasikan sistem
reward dan punishment dalam bekerja.
Diharapkan pula agar Kemenag dan
jajarannya,disaksikan ratusan undangan agar senantiasa terus bersinergi dan
berkoordinasi dengan Pemda khususnya dalam urusan pembinaan keagamaan di
wilayah luwu. Karena masyarakat yang menjadi objek binaan kemenag adalah
masyarakatnya pemda Luwu, dan Ka. Kanwil juga berharap Pemda Luwu bisa terus
membantu Kemenag Luwu dalam menjalankan programnya, kerjasama ini diharapkan
bisa terjalin demi terwujudnya visi dan misi kedua lembaga ini, paparnya.
Sementara menurut H. Syaiful Alam
selaku Sekda mewakili Bupati Luwu mengapresiasi positif program dan gagasan Ka.
Kanwil, menurutnya, Negara ini membutuhkan aparat yang tidak sekedar berilmu,
tapi juga beriman, dan urusan ke-Imanan inilah yang menjadi domain Kemenag
dalam mewujudkannya bersama Pemda Luwu.tuturnya.
Sekda Luwu menyampaikan dalam
pemaparannya bahwa Pemda Luwu sudah memperogramkan beberapa hal terkait urusan
keagamaan diantaranya pemberian insentif terhadap guru ngaji dan guru sekolah
minggu serta menginstruksikan kepada para sekolah untuk menambah jam mengajar
khusus bidang study pendidikan agama dari 3 jam menjadi 6 jam seminggu dan pada
tahun anggaran 2015 ini,
Lebih lanjut diungkapkan bahwa “ Pemda
Luwu juga mengalokasikan 2 milyar untuk bantuan untuk rumah ibadah “, ujarnya
disambut aplaus oleh para undangan.
Ditambahkan Inmas Kemenag Provinsi
Sulsel,bahwa acara tersebut turut
dihadiri oleh,Sekda Luwu bersama Ka. Kanwil didaulat melakukan pengguntingan
pita di Rujab Baru Ka. Kankemenag Luwu setelah sebelumnya dilaksanakan
penandatanganan penyerahan aset dari Ka. Kankemenag Luwu kepada Kanwil berupa
bangunan Lapangan Tenis dan Rujab Ka. Kankemenag disaksikan oleh Sekda Luwu dan
seluruh hadirin (Rusli).Sumber Berita
Inmas Kemenag Sulsel.